Pada tahun 9 H, di suasana yang tenang ini, suku-suku Arab terus berbondong-bondong mendatangi Rasulullah di Madinah. Berbaiat menyatakan sumpah setia memeluk Islam, termasuk suku Tamim. Al-Qa’qa’ bin Amr yang memang seorang kesatria dan ahli dalam bidang syair di kalangan suku Tamim, seperti mendapatkan pengalaman baru saat melihat fenomena yang langka ini (bahkan tak pernah terjadi) yang menyejukkan jiwanya di Masjid Nabawi. Lantunan ayat-ayat Al-Qur’an membuatnya tertegun. Inilah awal pengalaman spiritual dari seorang kesatria yang hebat, Al-Qa’qa’ bin Amr.
Maka saat ia bersama rombongan suku Tamim bertatap muka dengan Rasulullah, jiwanya bergetar. Pancaran keagungan Rasul dan untaian katanya mengetuk jiwa Al-Qa’qa’ bin Amr. Hatinya pun mulai terbuka untuk menerima hidayah Ilahi. Saat itulah tanpa ragu Al-Qa’qa’ berikrar dan bersyahadat di depan Rasulullah. Sekembalinya dari Madinah, Al-Qa’qa’ bersama keluarga dan kaumnya memeluk Islam. Namun sayang, Al-Qa’qa’ tidak sempat untuk ikut serta dalam menunaikan ibadah haji wada’ karena harus merawat ibunya yang menderita sakit.
Meski begitu, hatinya selalu diliputi kerinduan yang mendalam untuk belajar dan mengabdi kepada Rasulullah di Madinah. Sejak berada di Madinah, Al-Qa’qa’ tak pernah absen untuk menghadiri majelis Rasulullah. Ia sadar dirinya memeluk Islam dengan sangat terlambat.
Sebagai seorang kesatria suku Tamim, Al-Qa’qa’ mendapat tugas melatih seni militer kaum Muslimin di kawasan luar kota Madinah. Inilah pasukan yang dipersiapkan oleh Rasulullah di akhir hayatnya. Sebuah pasukan yang dipimpin sahabat termuda, Usamah bin Zaid.
Namun kebersamaan Al-Qa’qa’ dengan Rasulullah tak beralangsung lama. Pada tahun 11 H, Rasulullah wafat menghadap Allah Yang Maha Esa. Dan inilah yang membuat dirinya larut dalam kesedihan bersama sahabat-sahabat Rasulullah yang lain.
Baca juga: Kisah Nabi Muhammad Dirindukan Pemuda Yahudi